BPS Kota Sorong Kampanyekan Pengendalian Gratifikasi Tingkatkan Integritas Dan Profesionalisme - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Sorong

Dalam rangka mengidentifikasi kebutuhan data dan kepuasan layanan BPS, mohon partisipasi Saudara dalam Survei Kebutuhan Data 2024 pada link berikut

BPS Kota Sorong telah menerbitkan 289 publikasi sampai bulan Mei 2024. Klik Link untuk dapat melihat publikasi-publikasi BPS Kota Sorong.

Anda Butuh Data? Kami Siap Melayani. Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kota Sorong buka pada hari kerja pukul 08.00-15.30 WIB

BPS Kota Sorong Kampanyekan Pengendalian Gratifikasi Tingkatkan Integritas Dan Profesionalisme

BPS Kota Sorong Kampanyekan Pengendalian Gratifikasi Tingkatkan Integritas Dan Profesionalisme

21 Februari 2025 | Kegiatan Statistik Lainnya


Sorong, 21 Februari 2025 - Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Sorong meluncurkan kampanye pengendalian gratifikasi sebagai upaya untuk meningkatkan integritas dan profesionalisme di lingkungan kerja. Kampanye ini bertujuan untuk mensosialisasikan anti korupsi dan bersih melayani, membangun zona integritas, meningkatkan pelayanan publik, serta mewujudkan tata kelola pemerintahan yang bersih dan akuntabel.

Sebelum melakukan kampanye, pegawai BPS Kota Sorong dipimpin Kepala BPS Kota Sorong, Rumilah Natratilova,S.Si., M.Ec.Dev. melakukan kegiatan Jumat Bersih di taman Deo. Kegiatan kerja bakti ini merupakan bagian dari program pembangunan Zona Integritas dari WBK menuju WBBM.

Melalui kampanye pengendalian gratifikasi ini, pegawai BPS Kota Sorong diharapkan dapat meningkatkan integritas dan profesionalisme di lingkungan kerja, serta berkomitmen dalam mencegah korupsi dan meningkatkan kualitas pelayanan publik. Kami berharap masyarakat luas di wilayah Kota Sorong dapat mendukung kampanye ini dengan melaporkan apabila terdapat praktik korupsi di lingkungan BPS Kota Sorong.

 

Mencatat Indonesia, membangun masa depan!

 

Yuk ikuti media kami untuk mendapatkan informasi selengkapnya:

Instagram: @bpskotasorong

Facebook: BPS Kota Sorong

Youtube: BPS Kota Sorong

Official Website: sorongkota.bps.go.id

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik Kota Sorong (Statistics of Sorong Municipality)Jln. Merpati No.7

Kelurahan Remu Utara

Kota Sorong

Papua Barat. E-mail: bps9171@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik